Terapkan Commander Wish PECAK Polda Banten, Ditsamapta Polda Banten Laksanakan Apel Pemberangkatan Pengamanan Objek Wisata dalam Rangka Cooling System Memasuki Pilkada 2024 Guna Terwujudnya Situasi Kamtibmas Yang Kondusif
Salam-indonesia.com Serang – Ditsamapta Polda Banten
Laksanakan Apel Pemberangkatan Pengamanan Objek Wisata sebagai wujud nyata penerapan Progam ketiga dari Commander Wish Kapolda Banten yakni Pergelaran Cepat Anggota Kepolisian (PECAK) Polda Banten dan kegiatan tersebut dalam rangka Cooling System Memasuki Pilkada 2024 guna terwujudnya situasi Kamtibmas yang kondusif, Sabtu (14/09/2024).
Dirsamapta Polda Banten Kombes Pol Mohammad Syarhan mengatakan kegiatan tersebut bertujuan untuk menciptakan ketertiban masyarakat yang melakukan aktivitas. “Hal ini dilakukan sebagai upaya menciptakan ketertiban dan keselamatan masyarakat dalam berkendara. Selain itu, hal ini juga dilakukan untuk mengantisipasi kemacetan, pengaturan lalu lintas juga bertujuan untuk mengurangi angka pelanggaran lalu lintas yang dapat menjadi potensi terjadinya suatu peristiwa di tempat wisata” katanya.
Syarhan menjelaskan bahwa Kapolda Banten mengeluarkan beberapa program unggulan. “Commander Wish Kapolda Banten yaitu Disiplin Iman dan Taqwa (Dimtaq), Sholat Subuh Keliling (Suling) dan Sholat Jumat Keliling (Jumling), Pergelaran Cepat Anggota Kepolisian (PECAK) Polda Banten, Polisi Peduli Pengangguran (Poliran), dan Terakhir Warung Bhabinkamtibmas (Warbin),” katanya.
“Pecak Polda Banten atau Pergelaran Cepat Anggota Kepolisian yaitu kehadiran Polri merupakan Representasi Negara khususnya di situasi sulit yang digolongkan dalam kegiatan Quick Response datang ke TKP, Gatur Lalin pagi dan Sore ditempat rawan macet dan tempat wisata, Penanganan cepat musibah atau bencana alam,” tambahnya.
Syarhan menjelaskan bahwa kegiatan tersebut berguna untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas. “Adapun kegiatan tersebut dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat guna mengantisipasi gangguan kamtibmas,” tutupnya.
(Redaksi)